Taufan Pawe Punya Obsesi Golkar Raih 15 Kursi Ketua DPRD di Sulsel

MAKASSAR,DJOURNALIST.com – Ketua Golkar Sulawesi Selatan, Taufan Pawe memiliki obsesi menjadikan daerah ini sebagai lumbung suara partai berlambang pohon beringin di Pemilu 2024.

Tak tanggung-tanggung, dia menargetkan 15 kursi ketua DPRD se-Sulsel dan sembilan daerah lainnya meraih kursi pimpinan alias kursi wakil ketua di daerah ini.

Jika hal itu terwujud maka Partai Golkar dapat mengusung sendiri pada Pemilihan Kepala Daerah yang bakal digelar pada bulan November tahun ini dan juga mempertahankan dominasi Partai Golkar di Sulsel.

“Obsesi saya 15 Ketua DPRD se-Sulsel, terus sisanya 9 daerah tetap meraih kursi unsur pimpinan,”ujar Taufan Pawe kepada awak media di Hotel Claro pada Jumat malam, 2 Februari 2024.

Daerah yang dimaksud diantaranya adalah Kabupaten Tana Toraja dan Kabupaten Soppeng. Sedangkan untuk DPRD Sulsel, di Pemilu 2019 lalu meraih 13 kursi di Pemilu 2024 dia menargetkan 19 kursi.

“Target 19 kursi tapi capaian 17 kursi di DPRD Provinsi. Saya optimistis dapat meraihnya,”tutur mantan Wali Kota Parepare dua periode ini.

Sementara di DPR RI dari 4 kursi hasil Pemilu 2019 kini di Pemilu 2024 menargetkan 7 kursi tapi capaian 6 kursi.

“Kelihatannya mulai terwujud,”ucapnya.

Dia sendiri mengklaim bahwa dapat lolos di senayan. Itu merujuk hasil survei internal partainya di mana elektabilitasnya sudah menuju lima persen suara. Jika dikonversi sekarang mencapai 6-7 ribu suara.

“Saya kerja sudah 16 bulan,”jelasnya.

Comment