MAKASSAR,DJOURNALIST.com – Komisi B bidang perekonomian DPRD Sulawesi Selatan menggelar rapat kerja dalam rangka evaluasi triwulan IV APBD Tahun Anggran 2023 pada Selasa 16 Januari 2024. Dalam rapat itu komisi B meminta empat OPD melunasi utang .
“Kalau mitra kami tidak terlalu banyak. Tapi tetap harus dibayar. Utang mereka tahun anggaran 2023,”ujar Ketua Komisi B DPRD Sulawesi Selatan Firmina Tallulembang kepada awak media.
Empat organisasi perangkat daerah (OPD) itu yakni Dinas TPHBun, Dinas Perindustrian dan Perdagangan,Dinas Koperasi dan UMKM,Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan.
“Nilainya bervariatif Rp 6 hingga Rp 17 miliar,”tutur politisi dari Partai Gerindra ini.
Selain itu, Firmina menyoroti utang Pemprov sekitar Rp 600 miliar. Pasalnya realisasi anggaran kurang dari pendapatan yang ditetapkan.
“Terjadi devisit Rp 600 miliar pada anggaran tahun 2023,”jelasnya.
Comment