MAKASSAR,DJOURNALIST.com – DPW Partai Gelora Indonesia Sulawesi Selatan dalam waktu dekat akan segera melakukan finalisasi Bakal Calon Anggota Dewan, baik tingkat Pusat, Propinsi maupun Kab/Kota. Partai Gelora mengagendakan melakukan pendaftaran secara serentak nasional Bakal Calegnya ke KPU pada tanggal 7 Mei 2023.
“Saat ini proses penyusunan Bakal Calon Anggota Dewan Partai Gelora Sulawesi Selatan sedang melakukan finalisasi, baik Caleg Pusat, Propinsi maupun Kabupaten/Kota. Kami bersyukur atas antusias masyarakat untuk mendaftar Caleg di Gelora. DPW dan DPD akan segera merampungkan usulan Bacaleg yang selanjutnya akan difinalisasi di DPW. Rencananya seluruh DPD akan menyerahkan secara resmi usulan Bacalegnya pada tanggal 15 April 2023 ini kepada DPW”, ujar Sekretaris DPW Sulsel Mudzakkir Ali Djamil, Rabu 12 April 2023.
“Target kami di Sulsel, akhir April ini seluruh formasi Bacaleg Pusat, Propinsi dan Kab/Kota akan segera diterbitkan SK formasinya. Secara bertahap juga teman2 Bacaleg sudah diminta tuk melengkapi persyaratan administrasi pencalegannya. InsyaAllah, Partai Gelora Indonesia akan mendaftarkan secara serentak formasi Bacaleg ke KPU pada tanggal 7 Mei 2023”, sambungnya.
“Jika melihat formasi sementara Bacaleg, insyaAllah target minimal kita untuk meraih kursi disetiap dapil sangat mungkin untuk dicapai. Dan insyaAllah kami juga optimis akan dapat melewati syarat Parliament Treshold 4% secara nasional,”dia menambahkan.
Comment