MAKASSAR.DJOURNALIST.com – Bakal calon DPD RI Dapil Sulawesi Selatan kini menjadi 24 orang. Menyusul tiga calon DPD kembali terdaftar setelah sempat dinyatakan tidak memenuhi syarat atau MS oleh Komisi Pemilihan Umum atau KPU Sulawesi Selatan beberapa waktu lalu.
Yaitu Andi Baso menyerahkan bukti dukungan KTP sebanyak 7.85 dengan sebaran 11 kabupaten/kota. Kemudian Armal Al Hakam 1.565 di 7 kabupatekota, dan Patrisius sebanyak 2.813 di 24 kabupaten/kota.
“Senin malam tanggal 20 Maret mereka datang semua menyerahkan bukti dukungan,”ujar Kepala Sub Bagian Teknis dan Humas KPU Sulawesi Selatan, Muhammas Asri saat dikonfirmasi Djournalist.com pada Selasa 21 Maret 2023.
“Ini yang hasil mediasi Bawaslu Sulsel,”sambungnya.
Setelah menyerahkan bukti dukungan, langkah selanjutnya dilakukan verifikasi administrasi pada tanggal 21 hingga 23 Maret 2023. Kemudian dilakukan rekap tanggal 24 hingga 25 Maret. Bersamaan dengan 21 bakal calon DPD lainnya yang dinyatakan belum memenuhi syarat atau BMS hasil verifikasi faktual.
“Yang 21 DPD hari ini terakhir verifikasi administrasi setelah dinyatakan BMS pads hasil verifikasi faktual,”ucapnya.
Lanjut Asri mengatakan, setelah semua tuntas, KPU akan melakukan verifikasi faktual tahap kedua pada 26 Maret hingga 8 April lalu penetapan pemenuhan syarat dukungan minimal pemilih dan sebaran dilakukan tanggal 13-17 April 2023.
Comment