MAKASSAR,DJOURNALIST.com – Partai Amanat Nasional (PAN) Sulawesi Selatan mulai membahas penjaringan calon kepala daerah (Cakada). Pembahasan tersebut dijadwalkan pada Jumat besok 19 April 2024.
Hal itu disampaikan Wakil Ketua PAN Sulawesi Selatan, Usman Lonta. Menurutnya,PAN Sulawesi Selatan akan menggelar rapat di sekretariat DPW terkait tehnik pendaftaran cakada.
“Jika tidak ada halangan Jumat esok atau Sabtu tanggal 20 April kami akan menggelar rapat di DPW terkait tehnik pendaftaran,”ujar Usman kepada awak media, Kamis 18 April 2024.
Sekaligus membahas jadwal pendaftaran kapan mulai dibuka. Pasalnya, PAN tidak ingin ketinggalan momen setelah sejumlah parpol telah membuka pendaftaran. Seperti Partai Demokrat.
Usman menegaskan, dalam pendaftaran nanti, kemungkinan ada daerah tertentu yang tidak dibuka pendaftaran. Seperti di Kabupaten Maros dan Wajo.
Pasalnya dua daerah itu merupakan kepala daerah yang di pimpin oleh partai besutan Zulkifli Hasan ini. Yakni Bupati Chaidir Syam dan Bupati Amran Mahmud.
Sedangkan beberapa daerah lainnya dibuka pendaftaran secara umum. “Tentu kami utamakan kader bagi daerah-daerah tertentu,”tutur legislator DPRD Sulsel ini.
Adapun Pilgub Sulsel, lanjut Usman mengatakan, hingga saat ini masih cair. Belum satupun figur eksternal yang dipastikan untuk diusung. Namun demikian dia mendorong Ketua DPW PAN Sulsel, Ashabul Kahfi untuk maju pada pemilihan tersebut.
Comment