Demokrat Sulsel Serahkan Daftar 85 Bacaleg ke KPU, Nama Andi Azizah Irma Tidak Masuk dalam DCS

MAKASSAR,DJOURNALIST.com – Partai Demokrat Sulawesi Selatan menyerahkan 85 daftar bacaleg ke KPU Sulawesi Selatan pada Ahad 14 Mei 2023. Namun dari 85 itu nama calon petahana anggota DPRD Sulsel, Andi Azizah Irma tidak masuk dalam daftar calon sementara (DCS).

“Sampai hari ini tidak setorkan berkas. Kita maunya yang bersangkutan terbuka dan lebih jujur,”ujar Ketua Demokrat Sulawesi Selatan, Ni’matullah kepada awak media di KPU Sulawesi Selatan.

Tentu ada konsekuensi yang akan diberikan kepada Irma sebagai anggota DPRD Sulsel. Namun Ni’matullah tidak ingin terburu-buru melakukan akan hal itu.

“Pasti ada konsekuensinya. Tapi saya tidak ingin terburu-buru mengambil sikap,”katanya.

Namun begitu, partainya tetap menargetkan meraih 15 persen suara atau meraih 12 kursi di DPRD Sulsel pada Pileg 2024. ” Ada 8 caleg petahana tetap di DPRD Sulsel dan kami prioritaskan mereka mendapat nomor urut 1. Sedangkan pengganti Irma ada Ketua DPC Demokrat Pinrang atas nama Muhtadin,”tutur Wakil Ketua DPRD Sulsel ini.

“Saya sendiri maju di DPR RI Dapil Sulsel 2,”lanjutnya.

Adapun Ketua OKK Demokrat Sulawesi Selatan, Muhammad Aslan menambahkan,nama Irma tidak masuk dalam DCS Hanya terdaftar di Silon di Partai Demokrat.

“Sampai sabtu malam tidak menyerahkan berkasnya. Ada wacana dipersiapkan proses PAW,”kata Aslan.

Comment